Cara Membuat Nomor Halaman di Word Romawi dan Angka Dengan Mudah

Saat ini penugasan baik di tingkat sekolah hingga mahasiswa banyak menuntut dengan memanfaatkan software salah satunya adalah Microsoft. Tugas yang diberikan juga beragam mulai dari pembuatan makalah, laporan, essay, dan masih banyak lagi. Namun sayang meski perkembangan kini sudah banyak berubah, masih banyak juga yang belum memahami dan mau belajar secara maksimal terkait software ini sehingga sering kali masih mengalami kesulitan.

Salah satu yang sering terjadi adalah dalam proses pembuatan halaman di Word. Sebagai contoh adalah dalam format makalah yang menentukan halaman tidak sepenuhnya angka melainkan pada bagian kata pengantar hingga daftar isi menggunakan romawi. Nah, yang menjadi kendala adalah kesulitan dalam membuat agar halaman tersebut berbeda dalam satu file. Artikel kali ini saya akan membahas mengenai cara membuat nomor halaman di word dengan cepat dan mudah.

Cara Membuat Nomor Halaman di Word

Untuk memudahkan saya akan membuat contoh format makalah seperti berikut.

Gambar 1
Diatas saya sudah membuat contoh format makalah. Untuk lebih mudah lagi kita akan membai format ini menjadi beberapa section sebagai berikut.

  • Section 1 (Cover) -> Tanpa Halaman
  • Section 2 (Kata Pengantar - Daftar Isi) -> Format Halaman Romawi
  • Section 3 (Bab 1 - Daftar Pustaka) -> Format Halaman Angka
Jadi, kita membagi satu format ini menjadi 3 section karena kita akan membuat section-section ini dengan format halaman yang berbeda-beda.

1. Membagi Section 2 (Kata Pengantar - Daftar Isi)

Cara membuat nomor halaman di Word yang pertama adalah mengatur agar format makalah kita terbagi menjadi beberapa section. Caranya adalah arahkan kursor Anda pada bagian awal section 2. Hal ini karena kita akan memisahkan section 2 (Kata Pengantar - Daftar Isi) dengan section 1 (Cover).

Gambar 2

Setelah itu klik menu Layout - Breaks - Next Page.

Gambar 3







Klik dua kali pada bagian atas halaman untuk melihat bahwa section telah berubah yaitu cover menjadi section 1 dan kata pengantar-daftar isi menjadi section 2.

Gambar 4

2. Matikan Same as Previous 

Cara membuat nomor halaman di Word selanjutnya adalah mematikan same as previous. Same as previous ini jika diaktifkan akan membuat nomor halaman sama pada section-section sebelumnya. Sehingga untuk membuat format halaman yang berbeda maka kita perlu mematikannya terlebih dahulu. Berikut adalah cara mematikan same as previous.


Klik dua kali pada bagian atas halaman Word sehingga menampilkan header (atas) dan footer (bawah). Untuk menonaktifkan same as previous klik link to previous seperti gambar berikut.

Gambar 5 (Header)
Berikut adalah  cara mematikan same as previous di footer (bawah).

Gambar 6 (Footer)
Berikut tampilan setelah same as previous dimatikan.

Gambar 7

3. Membagi Section 3 (Bab 1 - Daftar Pustaka)

Sama seperti cara sebelumnya yaitu klik pada bagian pertama pada section 3 yaitu pada Bab 1 seperti gambar berikut.

Gambar 8

Setelah itu klik menu Layout - Breaks - Next Page seperti gambar berikut.

Gambar 9
Klik dua kali pada bagian atas halaman Word untuk melihat section sudah berubah yaitu bagian Bab 1 - Daftar Pustaka menjadi section 3 seperti berikut.

Gambar 10

4. Matikan Same as Previous (Section 3)

Selanjutnya adalah menonaktifkan same as previous. Sama seperti langkah sebelumnya silakan klik dua kali pada bagian atas halaman Word sehingga menampilkan section. 

Gambar 11 (Header)

Gambar 12 (Footer)

Berikut tampilan setelah same as previous dinonaktifkan.

Gambar 13

5. Memasukkan Halaman Romawi (Section 2)

Tahap berikutnya dalam cara membuat nomor halaman di Word adalah memasukkan halaman. Untuk itu silakan kembali pada section 2 (Kata Pengantar - Daftar Isi).

Klik dua kali pada bagian footer (bawah) hingga menampilkan section seperti berikut.

Gambar 14

Setelah itu klik Insert - Page Number - Format Page Number

Karena kita akan memasukkan halaman di Kata Pengantar dan Daftar Isi yang menggunakan format romawi maka atur format halaman menjadi romawi seperti berikut ini.

Gambar 15

Klik Ok. Setelah itu silakan klik lagi Page Number - Bottom of Page - Plain Number 2

Gambar 16

Halaman romawi pada section 2 (Kata Pengantar dan Daftar Isi) akan muncul secara otomatis seperti berikut ini.

Gambar 17

6. Memasukkan Halaman Angka (Section 3)

Sama seperti langkah sebelumnya silakan kembali pada section 3 (Bab 1) dan klik dua kali pada bagian footer (bawah) agar muncul sectionnya. 

Gambar 18


Setelah itu klik Insert - Page Number - Format Page Number.

Silakan atur seperti gambar berikut yaitu dengan format angka karena kita akan memasukkan halaman angka biasa pada section 3 (Bab 1 - Daftar Pustaka)

Gambar 19

Setelah itu silakan kembalik klik Page Number - Bottom of Page - Plain Number 2

Halaman angka pada section 3 yaitu Bab 1 sampai Daftar Pustaka akan muncul secara otomatis seperti gambar berikut. 

Gambar 20

Nah, itu dia cara membuat nomor halaman di Word dengan format yang berbeda. Dengan mengikuti langkah dengan seksama Anda akan bisa membuat halaman dengan mudah. Strategi paling penting adalah mengikuti pengaturan awal agar format angka bisa mengikuti setelahnya. 




0 Post a Comment:

Posting Komentar